Bahan - Bahan :
- 400 gram tepung sagu
- 2 butir kuning telur
- 150 gram gula halus
- 60 ml santan instan
- 150 gram keju cheddar, parut, angin2kan
- 200 gram margarine
- 2 lembar daun pandan,cc,sobek2
Cara Membuat :
- Sangrai tepung sagu dan daun pandan sampai terasa ringan kurleb 10 menit, angkat, buang pandannya, dinginkan
- Kocok gula halus dan margarine slm 2 mnt, sampai tercampur rata (jgn trll lama kue bisa melebar ketika di oven) masukan kuning telur satu persatu, tambahkan santan mixer sebentar saja.
- Tambah keju parut aduk rata dgn spatula, masukan tepung sagu aduk lagi sampai rata.
- Masukan dlm pelastik segitiga beri spuit, semprotkan ke atas loyang yg sdh di semir margarine, panggang dlm oven yg sdh di panaskan terlebih dahulu, suhu 150 ° c selama 20- 25 menit, tergantung oven msng2.
- Angkat, biarkan sampai kue benar2 dingin, kemudian masukan dlm wadah kedap udara.
Demikianlah informasi mengenai resep Sagu Keju yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar