Bahan - Bahan :
- 500 gram gula pasir
- 375 ml air
- 300 gr tepung segitiga biru
- 8 butir telur
- 1 sdt soda kue
- 150 gr margarin (lelehkan)
- 80 ml susu kental manis / setengah kaleng
Cara Membuat :
- Panaskan 250 gr gula pasir sampai menjadi karamel. Setelah gula berbusa, masukkan air sedikit demi sedikit. Matikan api kompor. Tambahkan 250 gr sisa gula . Diamkan sampai dingin.
- Ayak tepung terigu dan soda kue. Aduk rata.
- Tambahkan telur satu persatu, aduk dengan menggunakan balon whisk/spatula kayu.
- Masukkan karamel, margarin dan susu kental manis. Aduk adonan sampai tercampur rata dan tidak bergerinjil.
- Saring adonan. Tuang ke dalam loyang bulat diameter 24 cm. (loyang diberi margarin) Panggang sampai matang
- Tips : iris kue saat keadaan sudah dingin,,,untuk menghindari. Irisan bergerindir,
Demikianlah informasi mengenai resep Bolu Karamel yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar