Bahan - Bahan :
- 450 gr tepung terigu
- 300 gr margarin (blueband)
- 100 gr gula halus
- 2 butir kuning telur (telur bebek)
- 2 sdm susu bubuk (dancow)
- Selai nanas:
- 1 buah nanas matang, parut
- 150 gr gula pasir
- 1 btg kayu manis
- olesan:
- 1 butir kuning telur
- 4 tetes air
- pewarna kuning (optional)
Cara Membuat :
- Nastar: kocok semua bahan (kecuali terigu) dg mixer kecepatan rendah selama 1 menit. Matikan mixer. Masukan terigu aduk rata dg spatula kayu (jika msh lengket bs ditambah sedikit terigu hg kalis).
- Ambil 2 sdt adonan, pipihkan lalu beri selai nanas, tutup lg bentuk lonjong, tekan bagian atasnya dg sisi garpu utk membuat ruas daun, susun di loyang beroles margarin, lalu olesi bagian atas kue dg bahan olesan.
- Panggang di oven hg matang kuning agak kecoklatan. Angkat dan dinginkan, simpan di toples.
- Selai nanas: masak nanas hg airnya hampir hbs baru masukan gula pasir aduk lg hg kering (tp jgn kering sekali), biarkan hangat, ambil 1/2 sdt selai lalu bulatkan lakukan hg habis.
Demikianlah informasi mengenai resep KUE NASTAR bentuk daun yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar