Bahan - Bahan :
- 125 gram margarin
- 75 gram butter
- 1,5 butir kuning telur
- 125 gram tepung terigu
- 50 gram maizena
- 75 gram gula halus
- 1/2 sdt vanili
- 1/2 sdt baking powder
- 1 sdt essens susu
- 1 sdm susu kental manis
- Olesan :
- 1 kuning telur
- 1 sdm susu kental manis
- Isian :
- selai nanas homemade
Cara Membuat :
- Kocok butter, margarin, gula halus dan telur dengan kecepatan rendah selama 3 menit.
- Campurkan bahan bahan lain aduk dengan spatula.
- Ambil adonan sejumput pipihkan dan beri isian selai nanas homemade. Bulatkan.
- Tata di loyang yang sudah diolesi margarin.
- Panaskan oven hingga 160 C.
- Panggang selama 15 menit. Keluarkan. Olesi dengan bahan pengoles.
- Panggang lagi hingga matang ya.
Demikianlah informasi mengenai resep Nastar Pertamaku (Nyobain Oven Baru untuk pertama kali) dan Lumerr mrupuullll yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar