Bahan - Bahan :
- 250 gr kacang tanah
- 400 gr tepung terigu
- 200 gr gula pasir, blender sampe halus
- 1 sdt garam
- 250 ml minyak sayur
- olesan:
- 2 btr kuning telur
- 1 sdm mentega cair
Cara Membuat :
- Kacang tanah di sangrai, lalu buang kulitnya. lalu blender sampe halus, klo ada kasar2 nya dikit juga boleh.
- Campur kacang halus dengan terigu, gula halus, dan garam, aduk rata. Foto ini sesudah di campur minyak yachh
- Masukan minyak sayur, aduk rata hingga semua bahan menyatu dan tercampur sempurna. Kemudian masukan ke kulkas selama 1jam
- Cetak adonan sesuai selera, berubung saya ga punya cetakan, saya bulet2in terus di gepengin aja. Tapi sebelumnya saya timbang dulu jadi 20gr"an biar matengnya rata.
- Campur mentega cair dgn kuning telur, aduk2. Lalu oleskan ke kue kacang. Panggang hingga matang/keliatan coklat emas. Sebelumnya oven di panasin dulu yachh.. Dan loyangnya di olesin margarin dulu+taburin tepung.
- Hasil akhir..
- Jadi 3 toples lebih, pertoples isi 300gr an, masih sisa 1/2 toples lebih nya. ga pake lama langsung abis di beli orang. Alhamdulillah jd bakulan andalan saya...
Demikianlah informasi mengenai resep Cookies kacang lembbuutt yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar