Bahan - Bahan :
- 300 gr Tepung serbaguna
- 75 gr Tepung tapioka
- 100 gr keju, Parut
- 100 ml Putih telur
- 50 gr Margarin, dilelehkan
- 50 gr Bawang putih, haluskan
- 50-100 ml air
- 1 sdt Garam
- Secukupnya Minyak Goreng
Cara Membuat :
- campur putih telur dan margarin.sisihkan
- Dalam Wadah masukan tepung terigu, tepung tapioka, garam, keju parut, bawang putih.aduk rata.tambahkan campuran putih telur dan margarin.aduk rata.
- Tambahkan air sedikit demi sedikit sampai adonan kalis dan bisa dipulung.
- Giling adonan hingga halus dan cetak menggunakan cetakan mie yang berbentuk pipih dengan panjang sesuai selera.
- Panaskan minyak, goreng stik keju hingga kuning keemasan.
Demikianlah informasi mengenai resep Stik Bawang Keju/onion chesee stick yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar