Bahan - Bahan :
- 180 gram Tepung Terigu Protein Tinggi
- 30 gram Margarin
- 3 sendok makan Gula Pasir
- 1/2 butir Telur Ayam
- 90 ml Air
- 1/2 sendok teh Garam
- 3 tetes Pasta Pandan
- 1 sendok makan Santan Bubuk
- 1 sendok teh Ragi Bubuk
Cara Membuat :
- Siapkan mangkuk besar. Masukkan semua bahan ke dalam mangkuk besar
- Aduk dengan sendok kayu (spatula) sampai menggumpal
- Tekan-tekan adonan roti, uleni sampai kalis (ngga lengket di tangan)
- Bulatkan adonan, fermentasi di tempat hangat (40 derajat celcius) selama 30 menit. (Patokannya sampai adonan mengembang 1,5 kali lipat)
- Bagi dua adonan, masukkan ke loyang pound cake (saya pakai kotak susu bekas). Fermentasi (diamkan di tempat hangat) 40 derajat 30 menit.
- Setelah adonan mengembang, olesi permukaannya dengan sisa telur. Panggang di oven suhu 200 derajat celcius 18 menit.
Demikianlah informasi mengenai resep Roti Pandan( untuk 1 Loyang Pound Cake) yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar