Bahan - Bahan :
- Bahan karamel:
- 300 gr gula pasir
- 250 ml air panas
- 250 ml air dingin
- Bahan kue:
- 200 ml susu kental manis putih
- 70 gr mentega/margarin
- 5 butir telur ayam
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt vanila bubuk
- 2 sdt soda kue
- 220 gr tepung terigu protein sedang
Cara Membuat :
- Buat karamel, masukkan gula ke dalam panci atau wajan, panaskan dgn api kecil hingga gula meleleh semua JANGAN diaduk sekalipun, cukup di goyang/gerakin pancinya. Jgn terllu lama, bs buat gula jd pahit
- Utk kue, campur susu kental manis dan mentega/margarin, aduk dgn whisk hingga pucat dan smooth. Masukkan telur satu per satu, pastikan telur sdh tercampur rata sebelum memasukkan telur lagi. Masukkan vanila bubuk, soda kue, baking powder, aduk rata cepat agar tdk bergerindil
- Lalu masukkan tepung terigu sedikit sedikit smbl di aduk. Tuang karamel sdikit sdkit smbil di aduk. Adonan yg akan dihasilkan cair. Diamkan adonan selama 10 menit (resep asli lgsg masukkan ke dalam loyang dan panggang)
- Siapkan loyang tulban diameter 23cm, olesi margarin/mentega, beri tepung terigu. Setelah 10 menit, masukkan adonan ke dalam loyang, panggang dgn suhu 170"C kurang lebih selama 50 menit
- Setelah matang, keluarkan dari oven, biarkan hingga uap panasnya hilang, keluarkan dari loyang, lalu potong-potong
- Closer look of sarang semut cake😍
Demikianlah informasi mengenai resep Caramel Cake Sarang Semut yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar