Bahan - Bahan :
- 1 1/2 gelas tep.tapioka
- 1 1/2 gelas tep.terigu
- 1 1/2 gelas gula pasir
- 5 btr telur
- 2 gelas santan (dari 1/2 btr kelapa)
- 2 sdm margarin(saya pakai blue band)
- 1 sdt vanili bubuk
- 1 sdt garam
- 1 sdm permifan
- secukupnya pasta pandan
Cara Membuat :
- Rebus santan dan garam. Dinginkan
- Campur dalam baskom tepung terigu, tepung tapioka, vanili, permifan. Tuang sedikit demi sedikit santan dalam baskom, aduk hingga rata, diamkan 20menit
- Tambahkan gula, telur, margarin dan pasta pandan, aduk rata. Diamkan lagi 1jam
- Panaskan cetakan, kecilkan api, olesi sedikit minyak, tuang adonan 3/4, biarkan hingga buih,
- Setelah keluar buih merata tutup cetakan dan biarkan selama kurang lebih 10menit. Sajikan
Demikianlah informasi mengenai resep Bika ambon pandan yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar