Bahan - Bahan :
- 4 lembar keju lembaran (aku pake prochiz)
- 60 ml susu cair
- 50 gr keju cheddar parut
- 60 gr tepung terigu (aku pake kunci biru)
- 100 gr gula pasir (resep asli cuma 70gr, aku tambah karena suka manis. Hehe)
- 30 ml minyak sayur
- 1/4 sdt cream of tar-tar atau cuka
- Secukupnya vanili bubuk
- 4 butir telur pisahkan kuning dan putihnya
Cara Membuat :
- Masak susu cair + keju lembaran yang sudah disuir-suir kecil-kecil. Masak hingga keju leleh. Matikan api dan diamkan.
- Diwadah yang berbeda campur kuning telur dengan gula 1 sendok makan (yang diambil dari 100gr gula di resep ini). Aduk dengan whisk hingga tercampur rata.
- Tambahkan minyak sayur sedikit-sedikit. Tambahkan adonan keju+susu yang dimasak tadi (pastikan adonannya sudah dingin ya). Tambahkan vanili bubuk dan tepung terigu. Tambahkan keju cheddar parut. Aduk dengan whisk sampai rata.
- Kocok hingga berbusa putih telur dan cream of tartar diwadah yang berbeda. Lalu masukan sisa gula, masukan bertahap. Aduk hingga kaku dan berjejak. (Jika dibalik adonan tidak akan tumpah)
- Masukan adonan putih telur ke dalam adonan kuning telur bagi 3 tahap. Aduk rata dengan spatula. Jangan terlalu banyak diaduk. Aduk perlahan hingga tidak ada lagi gumpalan adonan putih telur.
- Tuang adonan ke dalam loyang yang diolesi minyak tipis-tipis. Panggang salam oven 180 derajat selama 35-40 menit. Lakukan tes tusuk yaaa.
- Setelah matang, kue siap diangkat dan dihidangkan :) Lembut teksturnya, ngeju rasanya!
Demikianlah informasi mengenai resep Cheese Chiffon Cake Simple dan Praktis yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar