Bahan - Bahan :
- 250 gr tepung terigu
- 250 gr mentega (dicairkan)
- 6 btr telur ayam
- 150 gr gula pasir
- 300 gr tape singkong (dihaluskan dan buang tulang batangnya)
- 1 bks SKM
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt Ovalet
- secukupnya chocochip
Cara Membuat :
- Mix gula, telur,ovalet, dan bakking powder sampai mengembang dan lembut (10-15mnt)
- Turunkan kecepatan terendah, lalu masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit.
- Matikan mixer lalu tambahkan Tape, SKM, dan chocochip aduk sampai merata.
- Terakhir masukkan mentega cair yg sdh dingin. Aduk kembali.
- Setelah merata masukkan adonan kedalam loyang yg sdh diolesi mentega dan taburan terigu.
- Lalu panggang kembali sampai matang... Sekitar 30mnt.
Demikianlah informasi mengenai resep Bolu Tape Singkong yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar