Bahan - Bahan :
- BAHAN ISI:
- 1 buah nanas matang, kupas dan parut
- 300 gr gula pasir
- 1 sdt asam sitrun (sy tdk pake)
- BAHAN KULIT:
- 200 gr tepung beras
- 200 gr margarin
- 4 sdm gula halus
- 150 gr keju parut
- 2 butir telur, kocok lepas
- OLESAN:
- 2 butir kuning telur, kocok lepas
Cara Membuat :
- ISI: Campur nanas, gula dan asam sitrun. Masak di atas api sedang sampai mengental. Angkat dan dinginkan.
- KULIT: Masukkan dalam food processor tepung beras, margarin, gula halus dan keju. Putar perlahan dg sesekali dimatikan smp tercampur rata.
- Pindahkan dan tuang adonan ke wadah, masukkan telur dan aduk rata dg spatula. Jgn diuleni. Diamkan selama 10 menit.
- Ambil 1 sdt adonan. Pipihkan dan beri isi. Bulatkan.
- Susun kue dalam loyang. Oven dg suhu 140°C smp matang sekitar 20 menit.
- Oleskan permukaan kue dengan kutel. Panggang lagi smp berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan dinginkan.
- Simpan dalam toples dan sajikan.
Demikianlah informasi mengenai resep NASTAR BERAS (Nastar Gluten Free) yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar