Bahan - Bahan :
- 1 cup gula pasir
- 1 cup mentega (butter)
- 100 gram cream cheese (saya pakai anchor)
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt vanilla paste/ vanilla extract (silakan pilih yang disuka)
- 1 buah kuning telur
- 3 sdt bubuk matcha/ greentea
- 2 1/4 cups tepung terigu protein rendah
Cara Membuat :
- Preheat oven sekitar 180 derajat celcius.
- Campur dengan mixer kecepatan tinggi semua bahan kecuali tepung sampai fluffy (soft peak).
- Masukkan terigu secara bertahap (3 tahap). Aduk rata dengan spatula.
- Bentuk bulat-bulat, lalu tekan dengan bagian bawah gelas sehingga menjadi pipih. Susun di atas loyang yang sudah dioles mentega/ dilapisi kertas silpat. Panggang kurleb 12 menit (bagian bawahnya sudah agak sedikit kecoklatan). Hati2 gosong hehehe... Dinginkan di cooling rack.
Demikianlah informasi mengenai resep Greentea Cream Cheese Cookies yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar