Bahan - Bahan :
- 400 gr tepung sagu
- 150 gr gula halus
- 2 butir telur (kuningnya saja)
- 200 gr mentega
- 150 gr keju cheddar parut
- 60 ml santan instan
- 2 lembar daun pandan, disobek-sobek
Cara Membuat :
- Sangrai tepung sagu bersama pandan. Aduk-aduk hingga terasa ringan selama kurang lebih 10 menit. Buang daun pandannya, dinginkan. Ayak agar tidak menggerindil.
- Kocok gula bersama margarin hingga rata, cukup sebentar saja (kira-kira 2 menit). Masukkan kuning telur satu persatu. Kocok rata. Tambahkan santan instan. Mixer rata dengan kecepatan rendah, sebentar saja. Tambahkan keju parut, aduk rata dengan spatula. Terakhir masukkan tepung sagu. Aduk rata.
Demikianlah informasi mengenai resep Kue Sagu Keju yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar