Bahan - Bahan :
- 200 gram Gula Pasir
- 320 ml Air Panas
- 200 gram Tepung Terigu
- 20 gram Mentega
- 30 gram Susu Kental Manis
- 1 sendok teh Soda Kue
Cara Membuat :
- 100 gram gula pasir dibuat karamel dengan cara dipanggang di atas api sedang. Jaga agar jangan terlalu gosong.
- Setelah gula mencair, masukkan air panas dan aduk terus sampai gula yang menggumpal menjadi cair kembali, kemudian angkat dari api.
- Tuang air gula ke wadah, masukkan mentega, aduk sampai cair ,masukkan gula dan susu. Aduk sebentar,masukkan terigu dan soda kue
- Oleskan cetakan dengan mentega,masukkan adonan (penuh), lalu kukus 15 menit.
- Setelah matang, angkat
Demikianlah informasi mengenai resep Bolu Sakura Praktis Tanpa Telur yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar