Senin, 02 Juni 2008

Resep Kukis Cokelat Raksasa

Resep Kukis Cokelat Raksasa

Bahan - Bahan :
  • 🍪Bahan A (Ayak, campur jadi satu.) :
  • 200 gr terigu Kunci Biru / Segitiga Biru
  • 50 gr maizena
  • 1/4 sdt baking powder
  • 1/4 sdt baking soda
  • 🍪Bahan B (Kocok dgn speed sedang hingga lembut, pucat & mengembang.) :
  • 120 gr mentega / margarin
  • 100 gr gula pasir
  • 🍪Bahan C :
  • 1 btr telur
  • 🍪Bahan D :
  • 1/4 sdt vanili / esens vanila
  • Sejumput garam
  • 🍪Bahan E :
  • 170 gr chococrunch / cornflakes / ricecrispy (Sesuai selera aja, yg penting yg kriuk-kriuk 😊) *Saya pake chococrunch.
  • 50 gr chocochips (Boleh ditambahin kismis 😊)

Cara Membuat :
  1. Set oven 170 der. celcius, api atas-bawah.
  2. Alasi loyang dgn kertas baking. Bisa juga diolesi mentega / margarin.
  3. Masukkan bahan C ke campuran bahan B. Kocok hingga mengembang, pucat & pekat.
  4. Tambahkan bahan D. Kocok lagi sekitar 10 detik.
  5. Ambil +/- 1 sdm munjung adonan, jatuhkan di loyang. Bentuk bulat pipih +/- 6 cm.
  6. Panggang di rak tengah +/- 20 menit hingga permukaan kukis mengeras.

Demikianlah informasi mengenai resep Kukis Cokelat Raksasa yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar