Minggu, 11 Oktober 2015

Resep Choco chip cookies

Resep Choco chip cookies

Bahan - Bahan :
  • 180 gr terigu segitiga biru
  • 40 gr gula pasir
  • 40 gr palm sugar
  • 1 butir telor ukuran sedang
  • 1/2 sdt baking powder
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdt air panas
  • 100 gr choco chips
  • 80 gr margarine

Cara Membuat :
  1. Mixer margarine,gula pasir dan palm sugar sampe tercampur rata dan lembut.
  2. Tambahkan garam dan telur mixer kembali setelah rata masukan tepung sedikit demi sedikit sampe adonan tercampur rata
  3. Cairkan baking powder dgn air panas dan campur ke adonan aduk kembali tambahkan 2/3 choco chip aduk kembali adonan siap di bentuk
  4. Siapkan loyang yg sdh disemir margarine dan oven di panaskan dgn suhu 180°c
  5. Bentuk kukis dgn bantuan 2 sendok makan .usahakan jgn menekan kukis terlalu kuat dgn sendok rapikan bagian samping saja. Beri taburan dgn 1/3 bagian choco chip . Saya terlalu besar membuat bulatan kukis jd saat proses pemanggangan kukis akan mengembang jika suka bentuk spt good time bisa buat lebih kecil dgn menggunakan sendok teh
  6. Kukis siap dipanggang selama kurleb 10 menit keluarkan dari oven dan biarkan dingin di loyang lalu pindahkan panas dr loyang akan membantu kukis jd lebih renyah

Demikianlah informasi mengenai resep Choco chip cookies yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar