Sabtu, 16 April 2016

Resep Cookies putih telur

Resep Cookies putih telur

Bahan - Bahan :
  • 200 gram margarin
  • 50 gram mentega/butter
  • 225 gram terigu serbaguna
  • 75 ml putih telur
  • 140 gram gula halus (gula pasir diblender)
  • 50 gram keju cheddar (parut)
  • 60 gram maizena
  • 30 gram almond slice/keju cheddar parut untuk hiasan (optional)
  • 14 gram susu bubuk

Cara Membuat :
  1. Campur tepung terigu,maizena & susu bubuk,aduk rata,sisihkan.
  2. Kocok margarin,mentega & gula halus sampai lembut,tambahkan putih telur mixer sampai mengembang,turunkan speed mixer,masukkan campuran terigu sedikit2 sambil dimixer sampai rata kurleb 1 menit,matikan mixer.Masukkan keju parut,aduk perlahan sampai rata.
  3. Masukkan adonan dlm piping bag/plastik segitiga,gunting ujungnya & semprotkan ke loyang lidah kucing yg sdh dipoles margarin tipis (saya gak pake loyang lidah kucing jd lgsg saya semprotkan ke loyang biasa,tekan2 dg punggung sendok),taburi almond,lalu panggang dg suhu 150°C selama kurleb 25 menit (tergantung oven masing2),angkat,dinginkan & simpan dlm toples kedab udara,siap dinikmati.
  4. Note: dg resep ini jadinya banyak sekali jd silahkan menyesuaikan takaran bila ingin membuat separuh resep.

Demikianlah informasi mengenai resep Cookies putih telur yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar